
Barak1News.com|Kotapinang
Ratusan warga Labuhanbatu Selatan berkumpul dalam menyambut malam pergantian tahun dengan melaksanakan zikir dan doa bersama. Zikir akbar dan do’a bersama akhir tahun dilaksanakan di halaman Masjid Al Muthafa Kotapinang Labuhanbatu Selatan pada Sabtu malam (31/12).
Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, malam pergantian tahun 2022-2023 kali ini digelar sederhana tanpa perayaan pesta kembang api, namun penuh dengan keakraban dalam suasana berkah. Tampak wajah yang begitu sejuk terlihat dari para jemaah yang hadir dalam lantunan lafaz zikrullah.
Bupati Labuhanbatu Selatan H. Edimin dalam sambutannya yang diwakili wakil Bupati H. Ahmad Padli Tanjung, S.Ag mengatakan bahwa dalam pelaksanaan zikir dan do’a bersama dalam menyambut tahun baru masehi dapat dijadikan muhasabah dan renungan diri agar dalam menjalani kehidupan satu tahun sebelumnya menjadi evaluasi berharga. Sehigga dalam setiap diri manusia akan mampu menjadikan pengalaman satu tahun sebelumnya menjadi penyemangat pada tahun berjalan.
“Kegiatan positif seperti ini harus terus di selenggarakan dari tahun ke tahun, agar kita selaku orang tua dapat menjadi contoh yang baik untuk generasi muda penerus bangsa, sebab mereka butuh contoh positif yang akan ditiru”, ucap Wabup
Turut hadir pada pada acara dzikir dan doa bersama Wakapolres Labuhanbatu Selatan Kompol Bambang G Hutabarat, SH.MH, para Asisten, Pimpinan OPD dan seluruh elemen masyarakat. (Red)